10 ANEKA OLAHAN
BERBAHAN BAKU
IKAN JILID II
MIE IKAN
Bahan – bahan :
Ø Terigu 1 kg
Ø Daging ikan lumat 20 %
Ø Air ± 25 %
Ø Tepung Tapioka 2 – 3 sendok makan
Ø Minyak goreng secukupnya
Ø Telur ayam 2 butir
Ø Garam 2 %
Ø Bumbu penyedap
Ø Na2 c03/ soda abu
Proses Pembuatan
Ø Pembuatan mie ikan meliputi
pencampuran terigu dengan tekur dan ikan, dengan penambahan garam sedikit demi
sedikit, soda abu (Na2 Co3), bumbu penyedap yang telah
dilarutkan dalam air dengan peremasan sehingga tercampur merata. Untuk
memperoleh adonan yang baik, perlu diperhatikan jumlah penambahan air dan
pengadukan sehingga diperoleh.
Ø Proses selanjutnya adalh
pembentukan lembaran adonan yang bertujuan untuk menghaluskan serat – serat
gluten yang dimulai dari melawatkan adonan pada roll press dengan ukuran yang
agak lebar sampai akhirnya menyempit sesuai dengan yang diinginkan.
Ø Pencetakan mie dibalur engan
tapioka
Ø Perebusan selama 3 – 5 menit
Ø Penirisan dan dibalur dengan
minyak goreng yang telah ditambah air.
Bahan :
Ø 150 gr daging ikan lumat
Ø 5 butir telur ayam
Ø 100 gr gula pasir
Ø 1 sdm TBM / ovalet
Ø 200 gr coklat batang
Ø 200 gr mentega
Ø 150 gr terigu
|
Peralatan :
Ø
Mixer
Ø
Baskom plastik
Ø
Lengseng / dandang
Ø
Sendok makan
Ø
Timbangan kue
Ø
Panci kecil / rantang
Ø
Kompor
Ø
Loyang kue
Ø
Spatula plastik
Ø
Sendok kayu
|
Proses Pembuatan :
Ø Campurkan coklat batang dan
mentega, kemudian panaskan hingga mencair, lalu dinginkan
Ø Gula, telur dan TBM / ovalet,
kocok hingga tercampur rata
Ø Masukkan daging ikan lumat
sambil terus dikocok, lalu tambahkan terigu lalu tambahkan terigu
Ø Masukkan coklat dan
mentega cair ke dalam adonan diatas (c), sambil diaduk rata
Ø Alasi loyang dengan kertas
roti lalu olesi mentega, kemudian masukkan adonan ke dalamnya
Ø Kukus hingga matang
DENDENG BELUT
Bahan Baku :
·
1
kg belut segar
·
1 ons gula pasir dan gula aren
·
1 ons ketumbar dan laos
·
1 ons bawang merah, bawang putih, garam, asam, kunyit (secukupnya)
Cara Membuat :
·
Semua
bumbu ditumbuk halus kecuali gula dan garam
·
Belut
yang sudah ditiriskan aduk dengan garam sampai menyerap
·
Tambahkan
bumbu yang sudah dihaluskan aduk-aduk sampai rata biarkan selama 15 Menit dan
jemur di sasag memanjang rapat dan rata
·
Goreng sampai kering berwarna kecoklatan.
KERUPUK LELE
Bahan-bahan :
- Tepung tapioka (9 kg)
- Daging lele (3,5 kg)
- Air (3,3 liter)
- Garam (300 gram)
- Gula (250 gram)
- Soda kue (10 gram)
- Bahan pengasam secukupnya
|
- Bawang putih (250 gram)
- Telur ayam (8 butir)
- Susu kental (30 sendok
makan)
- Natrium Meta Bisulfit (5
gram)
- Natrium Benzoat (5 gram)
- Keju parut (100 gram)
- Minyak goreng secukupnya
|
Peralatan yang diperlukan :
Timbangan, gelas ukur, panci
email, saringan, mixer, blender, pisau dan talenan, kompor brander/kompor
bertekanan, pengukus adonan kerupuk, bak plastik, rak kayu, laminating press
untuk menutup kemasan, oven atau mesin pengering, pengaduk kayu, dan cetakan
kerupuk.
Cara membuat kerupuk lele sebenarnya
tidaklah terlalu sulit, bahkan sama dengan pembuatan jenis kerupuk lainnya.
Namun, bahan pengisi yang berbeda menyebabkan perlakuannya pun berbeda terutama pada saat persiapan awal
bahan bakun pengisi.
Berikut tahapan pembuatan kerupuk lele :
1.
Daging
lele harus dijadikan bubur terlebih dahulu, tentunya setelah dicuci dan isi
perutnya dikeluarkan. Daging lele yang dihasilkan kemudian di blender dengan
penambahan air (2:1) sehinggan menjadi bubur daging lele.
2.
Bau
amis ini dapat didilangkan dengan penambahan bahan-bahan pengasam. Bubur daging
lele ditempatkan pada panci email lalu ditambahkan bahan pengasam sedikit demi
sedikit sambil diaduk terus. Proses ini dilakukan sampai bau amisnya hilang.
Apabila bau amis masih ada dapat ditmbahkan bahan pengasamnya dan kembali
diaduk.
3.
Membuat
adonan cair. Adonan ini terdiri dari bubur lele, air, telur, garam, gula, soda
kue, susu kental, bawang putih, bahan pengawet (asam benzoate), bahan pemutih
(zodium meta bisulfit), dan keju. Untuk membuat adonan cair seluruh bahan
(kecuali bubur lele) dimasukan kedalam blender, termasuk telur yang sudah
dikocok. Bawang putih yang sudah dihaluskan, serta keju yang telah diparut.
Setelah itu kemudian diblender. Bubur lele yang sudah disiapkan sebelumnya
dituang sedikit demi sedikit kedalam wadah berisi adonan cair sambil diaduk
hingga merata.
4.
Membuat
adonan kerupuk. Adonan kerupuk ini merupakan campuran dari adonan cair dengan
tepung tapioka dengan cara ditabur sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan
tangan (diuleni), hingga menjadi campuran adonan yang cukup kental sehingga
dapat dibentuk atau dicetak.
5.
Mencetak
adonan. Adonan kerupuk lele dapat dicetak dengan cetakan yang telah
dipersiapkan atau tampah cetakan, misalnya dikepang.
6.
Mengukus
adonan. Pengukusan adonan yang telah dicetak pada prinsipnya samadengan
pengukusan pada umumnya. Adonan kerupuk yang telah dicetak pada ram kawat
diletakan pada rak-rak dalam alat pengukus yang telah disiapkan. Pengukusan
dilakukan + 1 jam atau tergantung besar ukuran adonan dan besarnya nyala
api.
7.
Mendinginkan
dan mengeraskan. Adonan kerupuk yang baru matang bersifat lentur dan bila
dipotong bentuknya akan berubah sehingga perlu dikeraskan terlebih dahulu.
Proses ini membutuhkan waktu 3-10 hari atau tergantung ukuran adonan. Caranya,
adonan yang sudah matang dijemur selama 2-3 hari, selanjutnya ditempatkan di
rak kawat dan di angin-anginkan selama 3-4 hari lagi hingga adonan keras dan
siap untuk dipotong.
8.
Tahapan
terakhir adalah memotong adonan, mengeringkan hasil pemotongan adonan, kemudian
di jemur lagi ( atau bisa dilakukan dengan alat pengering), serta dikemas dalam
kemasan yang telah dipersiapkan.
Setelah seluruh tahapan
selesai barulah kerupuk lele siap dipasarkan atau dikonsumsi sendiri untuk
dijadikan panganan keluarga anda. Rasanya tak kalah lezat dengan kerupuk ikan
lainnya.
KERUPUK IKAN BERONGGA
Bahan :
- 1 kg ikan
- 1 kg tepung tapioka
- 50 gr / 5 % garam
- 50 gr / 5 % bawang
- 50 gr / 5 % gula
- 2 butir putih telur
- ½ sendok the soda kue
- Merica dan vetsin
|
Peralatan:
- Pisau, cobek / layah
- Gilingan daging
- Kompor
|
Cara Kerja:
1. Cucilah ikan dengan air
bersih dari kotoran dan lendir.
2. Buatlah fillet ( sayatan
dari kepala ke bagian ekor ).
3. Keroklah daging ikan yang
telah difillet menggunakan garp.
4. Haluskan daging ikan
dengan menggunakan gilingan.
5. Haluskan bumbu – bumbu dan
merica serta vetsin secukupnya.
6. Buatlah adonan :
- Campurkan daging ikan dengan bumbu.
- Tambahkan tepung tapioka dan putih telur
kemudian aduk / uleni sampai
Rata, hingga adonan dapat di
bentuk.
- Bentuk adonan seperti silinder dengan
tangan ( seperti pada gambar 2 ).
- Potong menjadi bulatan – bulatan (
seperti pada gambar 1 ).
- Goreng dalam minyak panas hingga berwarna
kecoklatan.
Catatan :
1.
Untuk
mendapatan kerupuk yang lebih baik tepung tapioka yang digunakan haruslah
tepung tapioka yang dijemur dengan panas matahari bukan hasil oven pabrik.
2.
Untuk
mendapatkan bentuk bulatan yang bagus setelah dipotong, potongan dimasukan
dalam alat pencetak buatan.
3.
Untuk
mendapatkan hasil kerupuk yang baik dalam proses ulenan sebaiknya dilakukan dengan menggunakan tangan
tidak mesin.
LELE GORENG TEPUNG
Bahan-bahan :
|
Bumbu :
-
5 siung bawang putih
-
¼ sdt merica bubuk
-
¼ sdt pala bubuk
-
1 sachet bumbu kaldu
-
Garam secukupnya
|
Cara membuat :
1.
Potong
lele menjadi 4 bagian, fillet, dan sisihkan. Haluskan bawang putih dan garam,
lalu campurkan dengan lele dan biarkan selama 10 menit. Lumuri lele dengan
adonan tepung terigu I.
2.
Masukkan
lele tadi kedalam kocokan putih telur yang ditambah air, lalu lumuri lele
dengan adonan tepung terigu II.
3.
Goreng
lele dalam minyak yang banyak dan panas.
Adonan tepung terigu I : 100 gram tepung terigu
Adonan tepung terigu II : 150 gram tepung terigu
dicampur dengan tepung roti, garam,
merica bubuk, pala bubuk, dan bubuk kaldu.
PECAK LELE
Bahan :
1.
2
ekor lele
Sambal kemiri :
-
2 siung bawang putih
-
5 butir kemiri
-
2 buah cabe rawit
-
3 buah cabe merah besar
-
1 ruas kencur
|
-
2 lembar daun jeruk
-
¼ gelas santan kental
-
Garam secukupnya
-
Gula secukupnya
-
Penyedap rasa secukupnya
|
Cara membuat :
-
Bersihkan
lele, cuci, sayat, dan rendam dalam bumbu rendaman selama 10 menit.
-
Panaskan
minyak goreng dalam wajan, masukkan lele, goreng hingga kering diatas api
kecil, angkat, lalu tiriskan.
-
Sambal
: Panaskan sedikit minyak goreng, masukan bawang putih, kemiri, cabe rawit, dan
cabe merah besar. Goreng hingga layu, angat dan sisihkan. Haluskan bersama
kencur, daun jeruk, gula, garam, dan penyedap rasa. Tambahkan santan kental.
Sajikan lele diatas sambal kemiri.
Bumbu rendaman :
Bahan-bahan : 2 siung bawang putih, 2 ruas
kunyit, 1 sdt ketumbar, 1 sdm air jeruk nipis,dan garam secukupnya.
Cara membuat : Haluskan
bawang putih, kunyit, ketumbar, dan garam, tambahkan air jeruk. Bumbu ini
digunakan untuk merendam lele sebelum digoreng.
PEPES LELE
Bahan :
4 ekor lele @ 300 gr (1 kg isi 3-4
ekor)
Bumbu :
§ 5 siung bawang putih
§ 5 siung bawang merah
§ 5 buah cabe merah
§ 10 buah cabe rawit
§ 6 buah kemiri
§ 1 ruas kunyit
|
§ 1 ruas jahe
§ Daun kemangi secukupnya
§ Gula secukupnya
§ Garam secukupnya
§ Penyadap rasa
§ Daun salam dan sereh
§ Daun jeruk purut
|
Cara membuat :
-
Haluskan
bahan bumbu, kecuali cabe rawit dan kemangi
-
Bersihkan
lele, sayat tiga bagian, lumuri dengan bumbu halus, tambahkan cabe rawit dan
daun kemangi.
-
Bungkus
dengan daun pisang, kukus selama 40 menit.
LELE SAUS LEMON
Bahan:
1.
2 Ekor lele
2.
Tepung kanji 200 gram
3.
3 siung bawang putih
4.
Merica bubuk
5.
Garam secukupnya
6.
Penyedap rasa secukupnya
7.
1 suing bawang putih
|
8.
1 sendok teh air jeruk
lemon
9.
1 buah wortel diiris seukuran korek api
10. 1 sendok teh tepung kanji untuk
mengentalkan
11. Merica bubuk secukupnya
12. Garam secukupnya
13. Gula secukupnya
14. Penyedaprasa secukupnya
|
Cara membuat:
1.
Potong
lele menjadi 4 bagian,fillet,rendam dalam bumbu rendaman selama 10 menit.
2.
Campurkan
bawang putih halus,merica bubuk,dan penyedap rasa dengan tepung kanji. Lumuri
lele dengan tepung kanji yang sudah sudah dibumbuhi tadi,lalu goreng hingga
kering
3.
SAUS LEMON
:Tumis bawang putih yang
sudah di cincang bubuhkan air, gula, garam, penyedap rasa, merica bubuk, air
jeruk lemon, wortel dan tepung kanji yang sudah dilarutkan dalam air sedikit
hingga kuah mengental.
4.
Susun
lele goreng di atas piring lalu siram dengan saus lemon.
LELE BUMBU KECAP
Bahan:
1.
2
ekor lele
2.
¼
buah bawang bombay diiris panjang
3.
2
buah cabai merah diiris serong
4.
8
batang daun bawang merah diiris 3 cm
Bumbu:
-
3
siung bawang putih
-
3
siung bawang merah
-
3
sdm kecap manis
-
1
sdm raja rasa
-
Gula
secukupnya
-
Penyedap
rasa secukupnya
-
Merica
bubuk secukupnya
Cara membuat:
1.
Bersihkan lele, cuci, potong
3 bagian,rendam dalam bumbu rendaman selama 10 menit, lalu goreng.
2.
Memarkan
bawang putih dan bawang merah, cincang, timis hingga harum.
3.
Masukan
lele goreng, tambahkan air, merica bubuk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar